ANALISIS YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PENGGELAPAN BARANG PADA PT. WINEX AQUA (Studi Perkara No : 11/Pid.B/2019/PN Kbu)

Yani. M, Hanis April (2021) ANALISIS YURIDIS TERHADAP TINDAK PIDANA PENGGELAPAN BARANG PADA PT. WINEX AQUA (Studi Perkara No : 11/Pid.B/2019/PN Kbu). Other thesis, Universitas Muhammadiyah Kotabumi.

[img] Text
COVER HANIS.pdf

Download (458kB)
[img] Text
BAB 1 HANIS.pdf

Download (241kB)
[img] Text
BAB 2 HANIS.pdf

Download (209kB)
[img] Text
BAB 3 HANIS.pdf

Download (166kB)
[img] Text
BAB 4&5 HANIS.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB)
[img] Text
REFERENSI HANIS.pdf

Download (89kB)

Abstract

Penggelapan merupakan tindak pidana “penyalahgunaan Kepercayaan” atau “penylahgunaa Hak” dimana suatu perbuatan dianggap telah melanggar hukum dan dapat dikenakan sanksi pidana apabila terpenuhi dua unsur pidana yaitu Means Rea dan Actus Reus. dimana Means Rea nya adalah perbuatan bersalah, kesengajaan yang dilakukan oleh pelaku. Dan Actus Reusnya adalah pelaku menggelapkan sejumlah uang yang seharusnya ia setorkan kepada pihak perusahaan terkait dengan pekerjaan nya dan uang tersebut dipakai untuk kepentingan pribadi. Berdasarkan hal tersebut dmaka yang menjadi pokok permasalahan dalam penulisan skripsi ini adalah Bagaimana pertimbangan Hakim terhadap kasus Penggelapan Barang yang dilakukan oleh kepala gudang PT. Winex Aqua dan Apakah Faktor penyebab terjadinya Tindak Pidana Penggelapan Barang PT. Winex Aqua.

Metode penelitian dalam skripsi ini adalah pendekatan normatif. Lokasi penelitian di Pengadilan Negeri Kotabumi jenis data yang dipergunakan meliputi data primer dan data sekunder, sumber data primer merupakan data yang diperoleh dari hasil wawancara. Sumber data Sekunder di peroleh dari buku, peraturan perundang- undangan dan dokumen lainnya, analisis data mengunakan analisis deskriptif kualitatif dengan pendekatan terhadap data primer dan data sekunder. Deskriptif tersebut, meliputi isi dan struktur hukum positif yaitu suatu kegiatan yang dilakukan oleh penulis untuk menentukan isi atau makna aturan hukum yang dijadikan rujukan dalam menyelesaikan permasalahan hukum yang menjadi objek kajian. Hasil penelitian ini diketahui bahwa dakwaan yang dijatuhkan kepada terdakwa yaitu pasal 374 KUHP sudah tepat dan telah memenuhi unsur melawan hukum. Tetapi penjatuhan hukuman pidana dalam kasus perkara No
11/Pid.B/2019/PN Kbu atas terdakwa Benizar Bin Masali selama 1 tahun 6 bulan lebih ringan dari pidana maksimal Pasal 374 KUHP yaitu 5 (lima) tahun penjara dan faktor penyebab terjadinya tindak pidana pengelpan adalah faktor ekonomi. saran penulis Adanya pembinaan secara rutinitas terhadap karyawan-karyawan perusahaan agar tidak mengangap barang perusahaan seperti milik sendiri.

Kata Kunci : Analisis Yuridis, Tindak Pidana, Penggelapan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial > S-1 Hukum
Depositing User: Jefri Ramdani
Date Deposited: 08 Sep 2021 07:22
Last Modified: 08 Sep 2021 07:22
URI: http://repository.umko.ac.id/id/eprint/122

Actions (login required)

View Item View Item