ANALISIS KRIMINOLOGI TERHADAP IBU RUMAH TANGGA YANG TERJERAT KASUS TINDAK PIDANA SEBAGAI BANDAR NARKOBA (Studi Perkara Nomor 40/Pid.Sus/2019/PN Kbu)

Anggraini, Kurnia Yuni (2020) ANALISIS KRIMINOLOGI TERHADAP IBU RUMAH TANGGA YANG TERJERAT KASUS TINDAK PIDANA SEBAGAI BANDAR NARKOBA (Studi Perkara Nomor 40/Pid.Sus/2019/PN Kbu). Other thesis, Universitas Muhammadiyah Kotabumi.

[img] Text
coveryuni.pdf

Download (517kB)
[img] Text
bab1yuni.pdf

Download (133kB)
[img] Text
bab2yuni.pdf

Download (301kB)
[img] Text
bab3yuni.pdf

Download (10kB)
[img] Text
bab4-5yuni.pdf
Restricted to Registered users only

Download (164kB)
[img] Text
daftarrujukanyuni.pdf

Download (9kB)

Abstract

Peredaran dan pecandu narkoba kalau dulu hanya berkisar pada remaja dan keluarga mapan, tetapi kini penyebarannya telah merambah kesegala penjuru strata sosial ekonomi maupun kelompok masyarakat dari keluarga miskin hingga konglomerat, dari pedesaan hingga perkotaan, dari anak muda hingga yang tua dari anak sekolah sampai pejabat bahkan perempuan selaku seorang ibu rumah tangga. Sedangkan putusan hakim merupakan putusan yang isinya menjatuhkan hukuman yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap, namun apabila terdakwa maupun Jaksa Penuntut Umum menolak atau keberatan terhadap keputusan yang ditetapkan oleh Hakim, maka terdakwa maupun Jaksa Penuntut Umum dapat mempergunakan haknya yang di dalam KUHAP dikenal dengan istilah upaya hukum. Upaya hukum adalah hak dari Terdakwa ataupun Jaksa Penuntut Umum untuk tidak menerima putusan Pengadilan yang berupa perlawanan atau banding atau kasasi atau terpidana untuk mengajukan permohonan peninjauan kembali dalam hal serta menurut cara yang diatur dalam undang-undang.
Permasalahannya adalah faktor apa yang menyebabkan ibu rumah tangga terjerat dalam kasus tindak pidana sebagai bandar narkoba dan yang melatarbelakangi Jaksa Penuntut Umum melakukan upaya hukum banding perkara Nomor
40/Pid.Sus/2019/PN Kbu.
Pendekatan masalah dalam penelitian ini penulis gunakan pendekatan secara normatif yaitu dengan cara membaca buku, mencatat dan mengutip serta menggunakan peraturan perundang-undangan baik yang diatur dalam Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP), Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), serta peraturan perundang-undangan lainnya yang dapat mendukung dalam penelitian ini.
Hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa faktor yang menyebabkan ibu rumah tangga terjerat dalam kasus tindak pidana sebagai bandar narkoba, diantaranya faktor kesulitan ekonomi, faktor pendidikan pelaku, faktor lingkungan, faktor lemahnya iman dan faktor rendahnya pemahaman tentang hokum sedangkan yang melatarbelakangi Jaksa Penuntut Umum Melakukan Upaya Hukum Banding Perkara Nomor 40/Pid.Sus/2019/PN Kbu, karena Hakim dalam menetapkan putusannya hanya didasari pada barang bukti saja dan mengenyampingkan sebagian besar atau seluruhnya fakta-fakta dan pertimbangan hukum, keterangan saksi-saksi, keterangan terdakwa dan barang bukti yang
diajukan dalam persidangan.

Kata Kunci: Ibu Rumah Tangga, Narkoba, Upaya Hukum

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum dan Ilmu Sosial > S-1 Hukum
Depositing User: Jefri Ramdani
Date Deposited: 09 Sep 2021 02:48
Last Modified: 09 Sep 2021 02:48
URI: http://repository.umko.ac.id/id/eprint/127

Actions (login required)

View Item View Item